Review Drama : The Glory
Drama penghujung tahun
2022 , The Glory , drama yang cukup populer , menggaet bintang hallyu korea , termasuk Song Hye Kyo . Di sini Song Hye Kyo mengambil peran berbeda dari peran
sebelumnya yang dia perankan seperti , Now
Breaking Up , Encounter , Descendants Of The Sun . Kalau kalian
suka dengan cerita siswa kaya
yang merundung teman kelas
yang “miskin” , mungkin drama ini adalah pilihan yang tepat untuk
ditonton. Mungkin cerita dalam
drama ini relate dengan kehidupan kita sehari hari,kamu bakal dibuat ngeri
setiap melihat adegan perundungan
sepanjang durasi. Bahkan Kim Eun-sook selaku penulis
drama ini dia memberi label untuk
dewasa , karena adegan kekerasan dan
pelecehan yang sangat ekstream di
sekolah.
Dalam drama ini Song
Hye Kyo digambarkan sebagai
wanita berhati dingin dan memiliki ambisi untuk balas dendam atas perbuatan
teman masa sekolah atas perundungan yang didapatkannya saat semasa sekolah.
Oke yeorobun , saya akan memberikan review singkat untuk drama ini.
Saat melihat drama ini , bulu kuduk saya ngeri , karena di setiap episode The Glory , perundungan
yang digambarkan sendiri
tampak benar – benar sadis. Mong Dong-eun (Song
Hye Kyo) mendapat perundungan dari geng Park Yeon-jin (Shin Ye-eun) seperti
dipermalukan , dipukul , dan ditampar hingga jatuh tersungkur. Tak hanya itu
kaki dan tangan Mong Dong-eun ditempeli dengan alat catok rambut yang sangat panas . Akibatnya , Mong Dong-eun menderita dengan luka bakar yang
sangat parah dan menimbulkan
bekas luka sekujur tubuhnya.
Saat melihat adegan tersebut , saya merasa heran. Bagaimana
bisa siswa yang masih SMA terpikirkan
untuk melakukan hal seperti itu.
Dari segi cerita drama ini , The Glory sedikit menyentil
mayoritas masyarakat dan rasa kemanusiaan terhadap sesama manusia. Adegan balas dendam Mong Dong-eun membuat saya kagum , karena
dibungkus rapi dan tertata.
Selain plot drama yang menakjubkan , para pemeran juga bisa
mendalami adegan dengan baik . Begitu pun dengan percakapan mereka juga bisa
dipahami dengan baik . Hal ini membuat saya selalu ingin tahu bagaimana
kelanjutan cerita dalam drama ini. Sayangnya
drama ini hanya berjumlah 8 episode , dengan durasi per episode selama
60 menit , terbagi menjadi 2 musim . Musim pertama hadir pada tanggal 30
Desember 2022 , dan musim kedua akan tayang pada bulan Maret 2023.
Oke
yeorobun , setelah membaca review sedikit dari saya , apakah kalian ingin
maraton drama ini?????? Apakah pendapat kalian sama seperti saya???
Selamat menonton 😊
0 Komentar